9 Inspirasi Desain Kamar Mandi Mewah, Indah Dipandang Mata!

Artikel ini terakhir di perbaharui June 14, 2023 by David Ashari
9 Inspirasi Desain Kamar Mandi Mewah, Indah Dipandang Mata!

Di sebuah rumah tinggal, kamar mandi memang jadi salah satu bagian yang vital. Tidak hanya penghuni saja yang bisa “menikmatinya”, namun para tamu pun kerap kali meminta izin untuk menggunakannya.

Oleh sebab itu, tak salah jika Anda sebagai tuan rumah ingin punya kamar mandi yang bersih dengan desain bagus serta menarik untuk dipamerkan. Tak puas hanya dengan desain yang seminimalis mungkin? Anda dapat memilih desain kamar mandi mewah dan elegan berikut ini.

Ide Desain Kamar Mandi Mewah 

Kamar mandi adalah salah satu ruangan integral di dalam hunian. Tidak sedikit orang yang meluangkan waktunya di dalam kamar mandi demi menenangkan pikiran dengan cara berendam di bathtub atau mandi memakai air hangat. 

Pemilihan furniture dan warna senada yang saling berintegrasi di kamar mandi juga bakal menjadikan Anda merasa lebih nyaman. Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini merupakan desain kamar mandi mewah elegan untuk Anda jadikan referensi.

1. Kamar Mandi Mewah dengan Aksen Marmer

Kamar Mandi Mewah dengan Aksen Marmer

Salah satu desain kamar mandi mewah minimalis yang paling banyak digandrungi oleh orang banyak yaitu memakai batu marmer. Ya, pemakaian batu marmer di kamar mandi mampu memberi kesan yang mewah sekaligus minimalis. 

Guna memberi kesan mewah nan elegan, Anda dapat memadukannya dengan lampu pajangan yang unik. Bukan hanya berfungsi sebagai penerangan, lampu spotlight ini pun dapat menjadi finishing point yang sempurna. 

2. Kamar Mandi Mewah Tema Old-school Glamour

Kamar Mandi Mewah Tema Old-school Glamour

Desain kamar mandi mewah modern satu ini mengadopsi warna putih yang terang dengan sentuhan tirai tulle, sehingga mampu memberikan klasik namun elegan. Penempatan sentuhan nuansa emas di beberapa ornamen di dalam kamar mandi menjadikan ruangan tampak kian mewah. Nah, untuk mempertegas kesan mewahnya, Anda dapat menambah lampu gantung yang glamorous. 

3. Kamar Mandi dengan Bathtub

Kamar Mandi dengan Bathtub

Kehadiran bathtub membuat kamar mandi mewah hotel 5 kian terasa nyaman untuk melakukan aktivitas membersihkan diri. Tentu saja, siapapun pemakaiannya bakal merasa betah berendam dalam waktu lama di dalam kamar mandi mewah nan modern ini. 

4. Desain Kamar Mandi Modern

Kamar Mandi Modern

Dengan Anda mengaplikasikan keramik batu marmer di bagian lantai beserta dinding, desain kamar mandi bakal terlihat fancy dan luxury. Untuk membuat setiap bagiannya lebih cantik, Anda dapat memakai bahan kaca pada area bilik shower atau di bagian pintu sekatnya. Selain mewah dan modern, Anda pun akan memperoleh area kamar mandi yang terasa lebih lega.

5. Desain Kamar Mandi Mewah Minimalis 2×2

Kamar Mandi Mewah Minimalis 2x2

Kamar mandi mewah ukuran 2×2 bisa Anda dapatkan dengan menambahkan unsur kayu di dalamnya. Anda dapat menempatkan bahan kayu di area meja wastafel atau pada bagian rak barang. Untuk memberikan kesan yang elegan, tampilkan hanya 2 atau 1 warna utama pada area kamar mandi sebagaimana pemilihan warna putih atau hitam saja.

6. Desain Kamar Mandi Pedesaan

Kamar Mandi Pedesaan

Anda merasa bosan dengan gaya kamar mandi biasa? Cobalah desain kamar mandi minimalis bertemakan pedesaan yang alami. Unsur kamar mansinga dapat Anda bubuhi dengan material kayu sebagai dindingnya, atau memakai bambu dan batu kali. Pada dasarnya yaitu memakai bahan alam dengan tetap memperhatikan furniture kamar mandi modern.

7. Desain Kamar Mandi Natural

Kamar Mandi Natural

Untuk menciptakan konsep model kamar mandi natural ini sangatlah gampang. Letakkanlah tanaman di berbagai sudut ruangan yang sekiranya memungkinkan. Pastikan bahwa ruangan yang tersedia untuk tanamannya cukup lega supaya kesan naturalnya muncul. Apabila kekurangan tempat, cobalah untuk menerapkan konsep tanaman gantung yang justru menjadikan ruangan kamar mandi semakin asri.

8. Kamar Mandi dengan Memanfaatkan Pencahayaan

Kamar Mandi dengan Memanfaatkan Pencahayaan

Pencahayaan lampu kamar mandi pun dapat menghadirkan kesan elegan di ruangan. Untuk mendapatkan kamar mandi minimalis modern, pakailah teknik downlight yang mana lampu bercahaya minim tepat berada di atas closet serta bak mandi. 

Selanjutnya, dengan memakai sistem indirect light, yaitu menyembunyikan cahaya lampu di balik dinding area wastafel. Gaya ini bakal memberikan kesan dramatis nan elegan. Ide kamar mandi mewah semacam ini kerap kali ditemukan di hotel-hotel berbintang.

9. Desain Kamar Mandi Oriental Ala Jepang

Kamar Mandi Oriental Ala Jepang

Nah, jika Anda menginginkan desain kamar mandi mewah ala Jepang pun bisa. Anda butuh parket kayu yang menjadi bagian dinding serta lantai kamar mandinya. Sedangkan, untuk pencahayaan pilihlah yang sedikit redup, sebab parket kayu sendiri memberikan bantuan cahaya. Anda pun dapat menambahkan kursi dingklik khas Jepang.

Nah, menarik bukan? inspirasi Kamar mandi mewah di atas bisa jadi referensi Anda untuk mendesain kamar mandi mewah impian Anda!