Setiap orang tentunya mengharapkan hunian yang indah dan nyaman. Salah satu aspek yang dapat meningkatkan estetika hunian adalah melalui desain garasi sebagai tempat parkir kendaraan. Selain berfungsi sebagai tempat parkir, garasi juga memiliki potensi untuk meningkatkan keindahan rumah Anda. Berikut ini adalah tujuh inspirasi cantik dan unik untuk desain garasi rumah minimalis yang dapat menjadi pilihan renovasi Anda tahun ini. Yuk, mari kita simak ide-ide menariknya!
Model Garasi Rumah Minimalis
Bagi Anda yang sedang merencanakan renovasi rumah, jangan lupakan pentingnya memberikan perhatian pada bagian garasi rumah untuk meningkatkan estetika keseluruhan. Di bawah ini, kami sajikan beberapa inspirasi model garasi rumah minimalis yang dapat Anda jadikan referensi.
1. Desain Garasi Industrial yang Minimalis
Garasi rumah minimalis yang pertama ada desain industrial yang minimalis. Untuk Anda yang ingin sentuhan rapi di garasi Anda, inilah rekomendasi yang tepat bagi Anda. Hal yang membuat gaya ini unik adalah tambahan material bata. Seperti pada gambar di atas, Anda tidak perlu menyalakan lampu di siang hari sebab atapnya yang memungkinkan cahaya untuk masuk. Apakah Anda tertarik untuk menggunakan desain industrial minimalis ini?
2. Desain Garasi Pintu Lipat
Desain garasi rumah minimalis yang selanjutnya adalah garasi dengan pintu lipat. Dengan model seperti ini, tampaknya Anda lebih merasa aman memarkir mobil, sebab ada tambahan pintu lipat. Dengan warna putih ini, cocok untuk gaya rumah apapun seperti Scandinavian, minimalis dan yang lain sebagainya. Anda bisa menemukan berbagai material pintu lipat contohnya alumunium, besi, kaca, hingga kayu. Pilih material yang sekiranya cocok untuk hunian Anda.
3. Desain Garasi Tanpa Pagar
Untuk Anda yang ingin rumah yang memiliki kesan luas, Anda bisa menggunakan desain garasi rumah minimalis yang satu ini. Apabila Anda tidak menggunakan pagar, Anda akan lebih leluasa memarkir mobil dan tidak perlu repot-repot menutup pagar di malam hari. Pada umumnya, Anda bisa menemukan gaya garasi rumah minimalis seperti ini di cluster perumahan modern.
4. Garasi Multifungsi
Nah, untuk Anda yang menginginkan garasi menjadi fungsi yang lain, Anda bisa mencontek rekomendasi garasi mobil sederhana yang ini. Dengan garasi rumah minimalis seperti pada gambar, Anda juga bisa bekerja di ruangan garasi. Agar tidak terlalu panas, Anda bisa menambahkan kipas pada atapnya. Selain untuk tempat bekerja, Anda juga bisa menempatkan sepeda dan alat perkakas lainnya dalam garasi multifungsi Anda.
5. Garasi Samping Rumah
Untuk Anda yang ingin nuansa beda di rumah, Anda bisa menggunakan desain garasi mobil minimalis samping rumah seperti ini. Dengan model samping, Anda bisa berhemat material untuk renovasi, sebab yang dibutuhkan hanya tiang, dan atap garasi yang cukup simpel ini. Tambahkan juga lampu agar terang di malam hari. Agar lebih mudah masuk ke dalam rumah, pasang pintu di garasi samping. Sangat cantik dan sederhana bukan?
6. Model Garasi Pintu Kayu
Bagi Anda yang ingin tampilan garasi rumah mewah, Anda bisa contek gaya garasi rumah minimalis seperti ini dengan pintu material kayu. Agar tidak repot, garasi juga dilengkapi dengan pintu untuk memudahkan penghuni rumah keluar masuk. Untuk mengeluarkan kendaraan, Anda hanya cukup mendorong pintu garasi yang sangat simpel ini. Tambahkan juga atap yang terbuka sehingga Anda hemat listrik di siang hari.
7. Garasi Rumah Minimalis Modern
Inspirasi garasi rumah minimalis yang selanjutnya adalah gaya minimalis modern. Garasi seperti ini seringkali kita lihat di perumahan-perumahan, yang terlihat sederhana. Dengan luas rumah yang tidak terlalu besar, Anda bisa menggunakan model garasi seperti ini. Atapnya yang sudah menyatu dengan rumah memungkinkan kendaraan Anda bebas dari basah kehujanan. Tambahkan pagar simpel seperti pada gambar di atas untuk rumah minimalis Anda.
Nah, demikianlah ulasan mengenai 7 inspirasi garasi rumah minimalis yang cantik dan unik. Temukan hunian impian Anda bersama Linktown dan hubungi kami untuk solusi rumah yang tepat bagi keluarga Anda. Semoga artikel kali ini dapat menginspirasi dan bermanfaat bagi Anda.