Salah satu hal yang harus Anda lakukan pada saat akan membangun rumah atau membeli rumah yaitu pemilihan lokasi rumah yang strategis. Sebab, memilih lokasi perumahan yang strategis akan memberikan banyak keuntungan dan kemudahan.
Tak hanya itu saja, posisi rumah yang bagus dan strategis juga akan membuat nilai investasi dari sebuah rumah menjadi lebih tinggi. Lalu, bagaimana cara menentukan lokasi rumah yang strategis? Berikut ulasannya!
Cara Memilih Lokasi Rumah yang Strategis
Memilih lokasi rumah yang baik dan strategis tidak hanya dilakukan saat Anda akan memilih rumah untuk hunian pribadi saja. Akan tetapi, juga dibutuhkan untuk Anda yang ingin membuat hunian sebagai kontrakan atau investasi lainnya.
1. Kemudahan Akses
Cara memilih rumah yang baik dan strategis pertama harus memiliki akses yang mudah untuk dijangkau. Baik itu kemudahan akses menggunakan kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat. Perumahan yang punya kemudahan akses atau aksesnya dekat jalan tol pasti mempunyai nilai lebih bagi untuk para penghuninya. Tak hanya itu saja, penghuni rumah juga bisa lebih mudah dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
Bahkan, saat ini sebagian besar perumahan yang dibangun akan mengutamakan kemudahan aksesnya. Sebab, jika perumahan tidak memiliki akses yang baik, tentu saja orang akan enggan menempatinya.
2. Dekat dengan Fasilitas Umum
Tak hanya memperhatikan bagian aksesnya saja, tips memilih lokasi rumah di perumahan selanjutnya juga harus yang dekat dengan fasilitas publik. Mulai dari fasilitas pelayanan kesehatan, pendidikan, pusat perbelanjaan, ATM, hingga sarana hiburan untuk keluarga. Dengan tersedianya fasilitas dan pelayanan publik ini, maka berbagai macam aktivitas penghuni rumah bisa menjadi semakin mudah.
3. Aman dari Bencana Alam
Bencana alam memang merupakan suatu musibah yang kita tidak bisa tahu kapan akan datang. Akan tetapi, kita bisa melakukan berbagai cara untuk mengantisipasinya agar kita bisa berlindung dari bencana alam. Maka dari itu, penting sekali untuk Anda memilih lokasi yang aman dari bencana yang mungkin biasa terjadi di kawasan perkotaan, seperti adanya bencana alam seperti banjir ketika musim hujan.
Nah, ini penting sekali diperhatikan, pada saat Anda akan memilih lokasi rumah strategis di Jakarta. Sebab, Jakarta merupakan kawasan padat penduduk yang rawan dengan bencana banjir saat musim penghujan tiba. Selain banjir, bencana alam yang perlu Anda antisipasi adalah tanah longsor dan gempa bumi yang bisa terjadi sewaktu-waktu.
Maka dari itu, pastikan bangunan rumah tersebut dibangun di atas tanah yang kondisinya aman dan stabil. Sebab, jika rumah dibangun pada lokasi yang kondisi tanahnya kurang stabil, maka akan berbahaya dan mengganggu kenyamanan Anda. Sebab, sewaktu-waktu jika terjadi pergeseran tanah, rumah bisa menjadi retak dan roboh.
4. Memiliki Tingkat Keamanan yang Tinggi
Dalam memilih lokasi rumah yang strategis, Anda juga harus memperhatikan masalah keamanannya. Untuk menentukan keamanan, lakukan survei terlebih dahulu dan cari informasi kepada masyarakat sekitar. Tanyakan seberapa aman lokasi perumahan yang akan Anda tempati. Perumahan yang baik pastinya sudah dilengkapi dan didukung dengan sistem keamanan yang baik.
Contohnya, dalam kawasan perumahan terdapat CCTV pada setiap sudut perumahan. Sebab, hal ini bisa menjadikan petugas keamanan lebih mudah dalam memantau. Sehingga bisa waspada jika ada tindakan yang mencurigakan atau saat ada kejahatan.
Itulah cara menentukan lokasi rumah yang strategis dan aman. Dengan mengutamakan berbagai macam faktor tersebut, maka Anda bisa mendapatkan lokasi rumah yang strategis, aman, dan nyaman untuk dihuni.
Anda bisa menemukan hunian dengan 4 kriteria diatas hanya di Linktown. Kami berkomitmen untuk menyediakan hunian yang strategis, aman dari lokasi rawab bencana, fasilitas umum yang memadai dan tentunya keamanan lingkungan yang baik. Yuk cek hunian dari Linktown sekarang!